Jadi Narasumber di Program Taa Toonu TVRI, Ketua Jurusan PGSD UNG Bagikan Cerita Perjalanan Pendidikannya

Oleh: Nurfadliah . 20 Mei 2022 . 10:15:34

 

PGSD.UNG - TVRI Gorontalo kembali menghadirkan ketua jurusan PGSD FIP UNG, Dr. Candra Cuga, M.Pd., sebagai narasumber pada pada program "Taa Toonu" dengan topik "Gelar Doktor Di Usia Muda, Kenapa Tidak", Kamis, (19/5/2022).

Melalui siaran TVRI dan youtube, Ketua Jurusan PGSD FIP UNG ini berbagi cerita tentang perjalanannya mengenyam pendidikan.

Beliau berhasil membuktikan bahwa latar belakang keluarga, kesibukan berorganisasi, bukan penghalang untuk bisa meraih prestasi dan berbagai pencapaian di usia muda.

"Justru karena dengan berorganisasi, seharusnya itu menjadi jembatan, baik untuk meningkatkan kapasitas, meningkatkan kompetensi, bisa berbagi ruang, bisa mendapatkan kesempatan," ungkapnya.

Berkiblat pada topik, Dr. Candra Cuga menegaskan bahwa segala hal yang telah kita raih harus memberi manfaat terhadap pribadi dan orang lain.

"Mungkin banyak orang bisa jadi doktor, bahkan bisa menjadi doktor di usia muda. Tetapi setelah itu apa yang bisa Anda lakukan?," tandasnya.

Agenda

13 Desember 2023

Workshop Pemamfaatan Media Pembelajaran Berbasis Literasi dan Numerasi Di Sekolah Dasar

Workshop Pemamfaatan Media Pembelajaran Berbasis Literasi dan Numerasi Di Sekolah Dasar dilaksanakan di SDN 7 Tapa, pada Tanggal 13 Desember 2023

12 Desember 2023

WEBINAR MATA KULIAH PENGEMBANGAN KURIKULUM SD

WEBINAR Mata kuliah Pengembangan Kurikulum SD merupakan proyek mata kuliah mahasiswa kelas, 3E, 3F dan 3G. Kegiatan Webinar ini d laksanakan secara daring dan luring. Dilaksanakan pada tanggal 12 Desember tahu 2023 bertempat d Aula Jurusan PGSD UNG lantai 1 pukul 08.00 hingga pukul 11.00

2 Februari 2022

Implentasi Kurikulum

AAA

25 Januari 2022

Musyawarah Kerja Fakultas Ilmu Pendidikan Tahun 2022

Kegiatan Musyawarah Kerja Fakultas Ilmu Pendidikan Tahun 2022 yang dilaksanakan di Ruang Sidang Rektorat Lantai 4